2015-02-28

[Sekitar] Pengajian: Hidup Adalah Cinta

Hidup Adalah Cinta

Live is love, hidup adalah cinta. Tanpa cinta, tidak akan muncul semangat ibadah kepada Yang Maha Cinta, Allah SWT. Sebagaimana konsep yang diajarkan Rasullulah, dengan mencintai makhluk di muka bumi maka kita akan dicintai oleh makhluk Allah yang ada di langit. Karena, cinta yang sesungguhnya adalah segala sesuatu yang mengarah kepada kebaikan.

Demikian yag disampaikan guru besar Majelis Mafia Sholawat Indonesia sekaligus pemilik Pondok Pesantren Radhatun Nikmah-Semarang, Ali Sadiqin, dalam acara "Senandung Cinta untuk Kanjeng Rasul" di Dance Cafe, Fortress Hill (1/2). Selain taushiyah, senandung cinta diisi dengan lantunan sholawat oleh jamaah dan diiringi petikan gitar akustik oleh sang Guru. Yang menarik, pada saat yang sama seorang BMI menampilkan tarian sufi.

Salah seorang panitia, Hanum, menyatakan bahwa acara yang diadakan oleh Gaperbumi  ini diadakan dalam rangka memenuhi permintaan jamaah Majelis Mafia Sholawat Hong Kong. Tidak tanggung-tanggung, jamaah yang memenuhi ruangan yang berkapasitas 600 orang itu nampak penuh sesak. Tak heran, galang dana untuk membantu pengembangan Ponpes Radhatun Nikmah bisa terkumpul sebesar 15.000 HKD dan 100.000 IDR.

Gaperbumi sendiri merupakan gabungan beberapa perpustakaan yag dikelola oleh Buruh Migran Indonesia (BMI). Di mana, pada awal terbentuknya, perkumpulan ini beranggotakan 10 perustakaan sejak 2010. Namun, semenjak pengurus perpus satu persatu mulai pulang ke Indonesia untuk seterusnya, jumlah perpustakaan yang bergabung makin sedikit tetapi nama Gaperbumi dipertahankan.

"Selain bermajelis, kita juga harus mencari ketrampilan untuk bekal kita di tanah air nanti," pesan Hanum mengakhiri wawancara.

0 comments:

Post a Comment